Latest Updates

Rossi Puas Bisa Start di Baris Terdepan Lagi



Misano - Untuk pertama kalinya di musim ini, Valentino Rossi start di baris terdepan usai mencatatkan waktu tercepat ketiga di kualifikasi MotoGP San Marino. Puas, Rossi berharap bisa menjalani balapan dengan baik.

Rossi sejatinya tak berhasil mencatatkan waktu yang oke sepanjang tiga sesi latihan bebas di sirkuti Misano. Di sesi latihan bebas pertama, juara dunia sembilan kali itu hanya menempati posisi sembilan, kemudian melorot satu strip di sesi kedua.

Seiring cuaca yang membaik di mana sesi latihan bebas ketiga berlangsung kering, Rossi mulai menunjukkan peningkatan dengan menempati posisi enam. Selisih waktu dengan pebalap tercepat pun sudah di bawah setengah detik, jauh lebih baik dari dua sesi pertama yang selisihnya di atas dua detik.

Peningkatan signifikan dicatatkan Rossi di sesi kualifikasi. Mencatatkan waktu satu menit 33,302 detik, pebalap Yamaha itu menjadi yang tercepat ketiga dengan selisih hanya 0,064 detik dari sang rekan setim, Jorge Lorenzo, di posisi terdepan.

Hasil kualifikasi ini menjadi yang terbaik sejauh ini untuk Rossi. Terakhir kali dia start di baris terdepan adalah di MotoGP Australia musim lalu, juga dari posisi tiga.

"Pagi ini tidak begitu buruk tapi pada sore hari kami membuat sebuah langkah besar dengan setelan motor dan dengan ban yang sudah dipakai sebelumnya saya bisa sangat cepat, yang mana jadi hal terpenting untuk besok," kata Rossi dilansir Crash.

"Saya sangat puas karena ini adalah pertama kalinya start baris terdepan di musim ini. Saya selalu kesulitan di kualifikasi. Di balapan terakhir, saya sudah mampu meningkatkan level untuk selalu berada di baris kedua, tapi start di baris terdepan sangatlah penting untuk besok. Jauh lebih mudah jika start di depan," lanjutnya.

"Saya juga sangat senang karena waktu putaran saya selisih sedikit dengan pole, saya merasa nyaman dengan motor, saya telah menjalani sesi latihan yang bagus, dan saya punya setelan yang bagus. Tampaknya Yamaha sangat kompetitif di sini jadi kami harus membereskan beberapa hal kecil dan siap untuk besok," demikian pebalap 35 tahun ini.

Rossi untuk sementara menempati posisi tiga di klasemen pebalap dengan nilai 189. Duo Honda Marc Marquez dan Dani Pedrosa menempati posisi satu-dua dengan torehan 288 poin dan 199 angka secara berurutan.

0 Response to "Rossi Puas Bisa Start di Baris Terdepan Lagi"

Post a Comment