Latest Updates

MotoGP » Kembali ke Yamaha, Motor Rossi dan Lorenzo akan Beda Warna

Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo akan kembali sama-sama memakai motor Yamaha M1 di musim 2013. Keduanya kembali satu tim setelah beberapa musim terpisah. Mesin motor mereka sama-sama Yamaha, tetapi corak dan warna dari motor dan baju balap yang akan dipakai kedua pembalap itu bakal berbeda pada balapan musim depan.

Hal itu karena perbedaan sponsor antara kedua pembalap Yamaha tersebut. Kembalinya Rossi ke tim Yamaha membawa sponsor baru buat Yamaha, di antaranya adalah Monster Energy yang dikenal sebagai produsen minuman energi. Di samping itu, Marlboro juga menyertai Rossi ke Yamaha.
Monster Energy sudah lama menjadi sponsor pribadi dari "The Doctor", selain itu Monster juga jadi sponsor buat tim Yamaha Tech3. Sementara itu, Jorge Lorenzo memiliki sponsor pribadi yang berbeda kontras dengan Rossi, di antaranya adalah Rockstar.

Monster dan Rockstar adalah dua perusahaan yang bersaing, mereka adalah rival dalam persaingan pasar minuman energi. Sehingga di tim Yamaha 2013 akan ada tembok yang memisahkan kedua pembalap. Bukan karena didorong faktor rivalitas teknis, tetapi juga karena faktor persaingan bisnis komersial.

Meski demikian, perbedaan warna tersebut bukan sesuatu yang baru terjadi di tim Yamaha. Hal ini pernah terjadi pada musim 2004, saat Rossi pertama gabung dengan Yamaha.
Rossi sepakat kembali ke Yamaha untuk musim 2013 dan 2014, selama dua tahun tersebut dia akan berduet bersama dengan Lorenzo. Target Rossi gabung ke Yamaha adalah meraih gelar juara bersama Yamaha untuk yang kelima dan keenam kalinya.

Sebelumnya Rossi yang selama kariernya sudah tujuh kali jadi juara dunia, menjadi juara dunia bareng Yamaha pada musim 2004 dan 2005, serta 2008 dan 2009. Dia sudah memenangkan 46 balapan selama tujuh tahun bersama Yamaha sebelum meninggalkannya di akhir musim 2010 untuk gabung Ducati.
Di klasemen sementara, pada saat ini Rossi menempati peringkat delapan, sedangkan Lorenzo menempati posisi puncak klasemen. Sudah lima kemenangan dikantongi Lorenzo dari 10 seri balapan yang sudah dilalui dari total 18 seri.

Sementara itu, Lorenzo menyambut baik kembalinya Rossi ke Yamaha. Ia mengatakan tak sabar menunggu bekerja bersama rivalnya di Yamaha pada musim depan. Lorenzo siap menyambut Rossi meski hubungan kedua mereka tak mulus di Yamaha beberapa musim lalu.

Di sisi lain, Lorenzo yakin tim Yamaha akan mendapat benefit dari kembalinya juara dunia MotoGP tujuh kali tersebut. "Ini adalah berita bagus buat Yamaha karena kami akan bisa meraih hasil yang bagus jika bersama-sama," kata Lorenzo di BBC.

"Buat saya, ini jadi dorongan motivasi yang besar jika dia kembali karena saya selalu menyukai ada rider terbaik di garasi saya dan Valentino tentu salah satu di antara mereka," katanya.Lorenzo juga  menganggap Rossi akan berusaha untuk mengalahkan dirinya dan itu menjadi motivasi besar buat dia.

Jadi keduanya akan sama-sama saling mengalahkan dalam dua musim mendatang. "Kami berdua akan berlatih keras dan bekerja keras dan buat Yamaha pada akhirnya ini akan memberikan pengaruh yang bagus, ini hal yang paling penting," katanya.

Lorenzo yakin dua rider yang punya pengalaman jadi juara masih akan menikmati persaingan yang kompetitif sekalipun mereka sama-sama didukung oleh tim Yamaha. "Kami berdua adalah rider juara dan tak ada satu pun di antara kami yang mau kalah," katanya.


Sumber : tribunnews | Berita Terbaru MotoGP | Foto : Rossi, Lorenzo

0 Response to "MotoGP » Kembali ke Yamaha, Motor Rossi dan Lorenzo akan Beda Warna"

Post a Comment