Latest Updates

Puas dengan Sasis Baru, Kini Rossi Nantikan yang Lain dari Yamaha

 
Valencia - Valentino Rossi mengaku puas dengan sasis baru yang dipersiapkan untuk motor 2015 usai uji coba di Valencia. Kini pebalap Yamaha itu menanti hal lainnya dari pabrikan.

Uji coba MotoGP di sirkuit Velancia telah berakhir, Rabu (12/11/2014) sekaligus menandai usainya aksi resmi di lintasan MotoGP 2014. Pada tes hari terakhir tersebut, juara dunia dua musim terakhir yakni Marc Marquez tampil sebagai yang tercepat dengan catatan waktu satu menit 30,973 detik.

Marquez jadi satu-satunya pebalap yang menembus kisaran satu menit 30 detik di uji coba tersebut. Sementara Rossi menutup hari terakhir di posisi lima dengan catatan terbaik satu menit 31,301 detik atau 0.392 detik di belakang Marquez.

Pada tes ini, tim-tim mulai menjajal suku cadang baru untuk musim 2015. Rossi berkesempatan menjajal sasis, lengan ayun, dan mesin baru untuk musim depan. Secara keseluruhan, juara dunia sembilan kali ini mengaku puas.

"Kami punya hal-hal penting untuk dicoba. Kami punya sebuah cara berbeda untuk diikuti motor baru. Sebuah sasis, mesin, dan lengan ayun yang berbeda. Saya mencoba segalanya dan saya memberikan kesan-kesan yang saya rasakan," kata Rossi dikutip Crash.

"Kami juga mencoba hal-hal berbeda untuk mengikuti batasan berat motor yang baru. Saya rasa kami bisa pulang dengan perasaan sangat puas terkait jalannya musim dan akhir pekan lalu. Kami sejauh ini cepat juga di 'time-attack'. Jadi kami sekarang siap untuk menikmati sedikit libur," tambahnya.

Dari ketiga komponen penting yang diuji Rossi, sasis jadi satu yang paling memuaskan. Sementara lengan ayun disebut masih butuh sedikit perbaikan. Kini pebalap Italia itu menantikan suku cadang lain untuk diuji.

"Bagi saya sasis, hal yang paling positif yang saya coba. Kami mengalami peningkatan sedikit di titik masuk tikungan dan bagi saya ini penting. Untuk lengan ayun, saya tahu ada sejumlah hal bagus dan sejumlah hal yang kurang baik untuk diterima. Mesin sedikit lebih baik jadi ini adalah sebuah langkah bagus," lanjutnya.

"Sekarang kami menunggu hal lain dari Yamaha selama musim dingin, tapi kami menutup musim dengan jarak yang dekat dengan catatan terbaik Honda di tes terakhir. Juga di Valencia (di balapan terakhir) jadi saya rasa kami bisa kompetitif," tandasnya.

0 Response to "Puas dengan Sasis Baru, Kini Rossi Nantikan yang Lain dari Yamaha"

Post a Comment