Latest Updates

Ayah Valentino Rossi, Ingin Rossi ke Reli Usai Pensiun dari MotoGP


Ayah Ingin Rossi ke Reli Usai Pensiun dari MotoGP 
Ayah Valentino Rossi, Graziano Rossi mengaku ingin sang anak beralih ke kejuaraan reli usai pensiun dari MotoGP suatu saat nanti, mengingat reli merupakan kegiatan yang ditekuni Graziano pascapensiun dari GP500.

Rossi sendiri tak asing dengan dunia reli. Ia terhitung tiga kali turun di Kejuaraan Reli Dunia (WRC), yakni di Inggris pada tahun 2002, Selandia Baru 2006 dan Inggris 2008. The Doctor juga nyaris setiap tahun menjadi kandidat juara Monza Rally Show.

"Saya pensiun dari dunia balap motor pada usia 32 tahun dan setelahnya saya beralih ke balap mobil. Saya menjalani reli selama 10 tahun dan saya tak menutup kemungkinan bahwa Vale akan melakukan hal yang sama usai pensiun dari MotoGP nanti," ujar Graziano kepada Libero Quotidiano.

Meski begitu, Rossi sendiri belum mau membicarakan masa-masa pensiun. Walau sudah berusia 36 tahun, ia masih ingin membalap di MotoGP. Kepada Speedweek, pebalap Italia itu mengaku hanya akan fokus memenuhi kewajibannya membela Yamaha.

"Saya masih punya kontrak dengan Yamaha tahun ini, begitu pula tahun depan. Jadi saya fokus soal dua tahun ke depan dan berusaha tampil baik. Saya belum tahu apa yang akan terjadi setelahnya. Saya belum mengambil keputusan," tutur Rossi.

0 Response to "Ayah Valentino Rossi, Ingin Rossi ke Reli Usai Pensiun dari MotoGP"

Post a Comment