Pada balapan di sirkuit Phillip Island, Australia, Minggu (19/10/2014), Pedrosa harus berhenti berlomba sangat cepat karena terjungka dari sepeda motornya di lap-lap awal, gara-gara ditabrak Andrea Iannone.
Sebenarnya Iannone bukannya sengaja menyundul Pedrosa. Hanya saja ia kehilangan kontrol pengereman di sebuah tikungan, sehingga tergelincir dan menghantam roda belakang Pedrosa.
"Ketika saya lihat dia yang menabrak, saya merasa 'wajar'. Dia mengenai ban belakang, menghantam, dan rodaku rusak. Langsung tak berputar lagi. Saya harus berhenti, terlalu banyak vibrasi. Ada kans untuk kembali balapan, tapi saya sudah kehilangan satu putaran," tutur Pedrosa seusai lomba.
Dengan kegagalannya finis hari ini, pebalap Honda asal Spanyol itu mengurangi peluangnya menduduki peringkat kedua di akhir musim. Ia tetap dengan 230 poin, sedangkan Rossi 255 dan Lorenzo 247.
"Posisi saya di awal balapan memang jelek. Tapi kalau melihat banyak yang crash sampai lap terakhir, mungkin saya bisa mencapai podium. Tapi beberapa balapan memang harus seperti ini, dan kita tak pernah tahu bagaimana berakhirnya," tambahnya.
0 Response to "Kalau Saja Tidak Ditabrak Iannone, Pedrosa Yakin Dapat Podium"
Post a Comment