Latest Updates

Pole Pertama Ducati dan Dovizioso Setelah 2010


 
Motegi - Capaian Andrea Dovizioso dalam sesi kualifikasi MotoGP Jepang sekaligus mengakhiri paceklik panjang posisi start terdepan buat dirinya sendiri dan juga timnya, Ducati.

Dovizioso berhasil mencatat waktu terbaik untuk menyabet pole di Motegi, Sabtu (11/10/2014). Ini merupakan pole pertamanya sejak meraih hasil serupa di Motegi Oktober 2010 lalu ketika masih membela Repsol Honda.

Apa yang dilakukan Dovizioso tersebut sekaligus menyudahi penantian panjang Ducati akan pole position. Sejak Casey Stoner melakukannya pada MotoGP Valencia pada November 2010, baru kali ini lagi Ducati bisa memiliki rider yang start dari posisi terdepan.

"Kami sudah bekerja dengan amat baik sedari FP1," ucap Dovizioso, yang juga menjadi pebalap tercepat di sesi latihan bebas kedua, seperti dilansir Crash.

"Kami punya peluang untuk mengejar podium, tapi takkan mudah karena pebalap lain juga punya laju bagus. Aku ingin berterima kasih kepada tim, catatan waktu kami meningkat di setiap sesi," lanjutnya.

0 Response to "Pole Pertama Ducati dan Dovizioso Setelah 2010"

Post a Comment